Fitasari, Farwanta Yusi (2022) DETERMINAN FAKTOR PENYEBAB STRESS AKADEMIK PADA MAHASISWA PRODI KEPERAWATAN TINGKAT III DALAM PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19. Diploma Tiga (D3) thesis, ITSK RS. dr. Soepraoen.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (560kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (754kB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (817kB) |
||
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Download (638kB) | Preview |
|
|
Text (BAB V - DAFTAR PUSTAKA)
BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (758kB) | Preview |
|
|
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Pandemi Covid-19 merupakan wabah penyakit yang berdampak luas pada seluruh aspek kehidupan, tidak terkecuali pada dunia pendidikan yaitu berubahnya proses pembelajaran tatap muka menjadi pembelajaran jarak jauh atau daring. Pembelajaran daring sendiri tidak sepenuhnya memberikan hasil yang maksimal dan mahasiswa memiliki beberapa kesulitan. Tujuan penelitian mengetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab stress akademik mahasiswa keperawatan pada pembelajaran daring dimasa pandemi covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini mahasiswa keperawatan tingkat III yang mengalami stres akademik sebanyak 25 responden yang didapatkan dari 232 mahasiswa diambil sampel sebanyak 60 responden mahasiswa berdasarkan teknik propotional cluster random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuisioner Perception of Academic Stres Scale (PAS). Dengan hasil penelitian didapatkan data tingkat stres rendah 3 responden atau 5%, tingkat stres sedang 32 responden atau 53%, tingkat stres tinggi 25 responden 42%. Peneliti mengambil 25 responden tingkat stres tinggi, sampling yang digunakan total sampling. Hasil penelitian didapatkan mengenai determinan faktor penyebab stres mahasiswa prodi keperawatan tingkat III dalam pembelajaran daring dimasa pandemi covid-19 menunjukkan hasil 23 responden (92%) bahwa faktor penyebab stres akademik mahasiswa Prodi Keperawatan Tingkat III selama pembelajaran daring disebabkan karena pelajaran lebih padat. Kemudian terdapat 20 responden (80%) bahwa faktor terbesar kedua disebabkan karena fasilitas pembelajaran. Disusul dengan 19 responden (76%) bahwa suasana pembelajaran menjadi bagian dari penyebab stres akademik. Selanjutnya terdapat 18 responden (72%) mengatakan bahwa tugas pembelajaran juga dapat menjadi penyebab lainnya. Terakhir terdapat 15 responden (60%) bahwa penyebab stres akademik adalah keterbatasan sosialisasi. Saran yang dikemukan sehubungan dengan hasil penelitian ini adalah bagi responden diharapkan hasil penelitian ini dijadikan sumber informasi, juga diharapkan responden lebih fokus lagi dalam melaksanakan perkuliahan secara daring dan harus bisa membiasakan diri dengan system perkuliahan yang diberlakukan saat ini.
Item Type: | Thesis ( Diploma Tiga (D3)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pandemi, stress |
Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Nursing Study Program |
Depositing User: | Anastasia Dhita S.IP |
Date Deposited: | 27 May 2024 02:38 |
Last Modified: | 27 May 2024 02:38 |
URI: | http://repository.itsk-soepraoen.ac.id/id/eprint/1314 |
Actions (login required)
View Item |