Aprilia, Tri Chandra Ayu (2023) PERBANDINGAN DOSIS OPEN KINETIC CHAIN TERHADAP PERUBAHAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL PASIEN OSTEOARTHRITIS GENU DI RUMAH SAKIT PERKEBUNAN JEMBER KLINIK. Sarjana (S1) thesis, ITSK RS dr. Soepraoen.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (656kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (738kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (860kB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (514kB) |
||
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Download (707kB) | Preview |
|
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf Download (648kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA - LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Penyakit persendian yang mengalami degradasi tulang rawan adalah osteoarthritis, kondisi ini melemahkan otot-otot sekitar sendi yang disertai dengan perkembangan tulang yang tidak normal ditandai dengan nyeri, kekakuan sendi, deficit proprioseptif, dan penurunan kekuatan otot, yang semuanya dapat menyebabkan kecacatan fungsional Beberapa faktor yang menjadi pencetus terjadinya osteoarthritis antara lain usia,jenis kelamin, obesitas, aktifitas fisik dan pekerjaan yang terus menerus meskipun banyak faktor penyebab lainnya yang masih belum dapat diketahui secara pasti.Latihan yang direkomendasikan adalah latihan dengan teknik Open Kinetic Chain yang merupakan salah satu teknik latihan gerak aktif disertai pergerakan otot proksimal dan hanya melibatkan satu sendi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan dosis Open Kinetic Chain terhadap kemampuan fungsional pasien osteoarthritis genue. Penelitian ini mempunyai 30 responden dengan 15 responden menjalani Open Kinetic Chain selama 3 menit dan 15 responden menjalaniOpen Kinetic Chain selama 5 menit. Desain penelitian ini menggunakan jenis eksperimen semu dengan pendekatan group pretest dan posttest. Analisa bivariat dalam penelitian ini menggunakan paired T test. Hasil penelitian ini adalah ada perbedaan perbandingan dosis Open kinetic Chain terhadap kemampuan fungsionalpasien osteoarthritis genue di Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik tahun 2022 dengan nilai signifikasi independent samples test 0,016<0,05. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam penanganan pasien osteoarthritis genue dengan tindakan Open kinetic Chain dan selalu berkonsultasi dengan fisioterapi saat terjadi keluhan dan menginginkan untuk tindakan fisioterapi.
Item Type: | Thesis (Sarjana (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Open kinetic chain, Kemampuan fungsional, Osteoarthritis genue |
Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Physiotherapy Study Program |
Depositing User: | Anastasia Dhita S.IP |
Date Deposited: | 24 Jul 2024 02:58 |
Last Modified: | 24 Jul 2024 02:58 |
URI: | http://repository.itsk-soepraoen.ac.id/id/eprint/2683 |
Actions (login required)
View Item |