ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA Ny. "A" KEHAMILAN TRIMESTER III DENGAN RIWAYAT ABORTUS SAMPAI DENGAN PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI DI RUMKIT BAN LAWANG

Sari, Inda Yuni (2021) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA Ny. "A" KEHAMILAN TRIMESTER III DENGAN RIWAYAT ABORTUS SAMPAI DENGAN PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI DI RUMKIT BAN LAWANG. Diploma Tiga (D3) thesis, ITSK RS dr. Soepraoen.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (799kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf

Download (845kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V - DAFTAR PUSTAKA)
BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (975kB) | Preview
[img]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Asuhan kebidanan dilakukan pada Ny. “A” usia 29 tahun pada kehamilan yang ke 3 dimana kehamilan Ny”A” ini termasuk ke dalam kehamilan dengan resiko sangat tinggi dengan total skor poedjie Rochayati 22.pada kehamilan dengan kasus riwayat abortus memiliki resiko terjadi komplikasi pada masa kehamilan,bersalin nifas bayi baru lahir,sehingga untuk meminimalisir terjadinya komplikasi lebih lanjut maka di perlukan asuhankebidan komprehensif secara continuity of care (COC) yang di berikan pada ibu dengan memberikan asuhan secara langsung pada ibu hamil Trimerstet III ibu bersalin, ibu nifas, bbl, dan neonatus serta pemilihan alat kontrasepsi. Diharapkan mampu memberikan Asuhan Kebidan Komprehensif mulai dari kehamilan Trimester III denga riwayat abortus, persalinan, nifas, BBL dan neonatus, sampai penggunaan alat KB sehingga dapat mencegah komplikasi,meningkat derajat kesehatan ibu dan bayinya dengan mengunakan pendekatan menejemen kebidanan. Perencanaan asuhan dibuat sesuai dengan kebutuhan pasien dan dilakukan kunjungan pada waktu hamil sebanyak 2 kali, pendamping persalinan 1 kali, kunjungan nifas sebanyak 3 kali mencangkup kunjungan neonatus 3 kali dan kunjungan konseling keluarga berencana. Asuhan yang diberikan pada kehamilan trimester III yaitu pemeriksaan umum, pemeriksaan fisik, dan memberikan konseling tentang masalah yang sering dialami oleh ibu hamil trimester III, tandatanda persalinan dan persiapan persalinan. Pada saat persalinan, proses persalinan melalui tindakan operasi Sectio Caesarea yang ditolong oleh Dokter Sp.OG, Bidan, Dokter Anastesi, Perawat instrumentor, 2 asisten dokter di Ruang Operasi, penanggung jawab ruangan OK dan Peneliti. Kemudian segera dilakukan penilaian awal, apgar score, pemeriksaan antropometri pada bayi baru lahir kemudian melakukan observasi pada bayi dan ibu sampai dengan 2 jam post partum. Pada masa Nifas dilakukan kunjungan sebayak 3 kali, dan dalam melakukan kunjungan nifas peneliti juga melakukan kunjungan neonatus. Kunjungan Nifas ke I peneliti melakukan pemeriksaan pada ibu nifas yaitu pemeriksaan umum (keadaan umum & TTV), pemeriksaan fisik, ASI keluar lancar atau tidak, Involusi uteri, Kontraksi uterus, Kandung kemih, dan perdarahan. Sedangkan asuhan untuk Kunjungan Neonatus I yaitu melakukan pemeriksaan umum (keadaan umum & TTV), pemeriksaan fisik, perawatan tali pusat dan menjaga bayi agar tetap hangat (mencegah hipotermia). Kunjungan Nifas ke II peneliti melakukan pemeriksaan umum (keadaan umum dan TTV) pada ibu, tanyakan ASI lancar atau tidak dan pemeriksaan luka bekas operasi SC, TFU, kontraksi uterus dan lochea. Asuhan untuk Kunjungan Neonatus II yaitu dilakukan pemeriksaan umum (keadaan umum dan TTV), dan keadaan tali pusat, terdapat tanda-tanda infeksi atau tidak. Kunjungan Nifas ke III, peneliti melakukan asuhan pada ibu yaitu pemeriksaan umum kepada ibu, TTV dan memastikan masa nifas berjalan dengan baik sedangkan untuk Kunjungan Neonatus III yaitu memeriksa keadaan umum bayi, kaji tanda bahaya bayi baru lahir, memastikan bayi mendapat cukup nutrisi dan mengingatkan ibu tentang jadwal imunisasi bayi. Pada Keluarga Berencana, ibu sudah memiliki rencana untuk menggunakan KB suntik 3 bulan, sehingga di perlukan asuhan berupa konseling kepada ibu tentang indikasi, kontraindikasi, keuntungan, kerugian dan efek penggunaan KB suntik 3 bulan terlebih dahulu. Hasil dari asuhan yang telah diberikan mulai dari kehamilan Trimester III, persalinan, Bayi baru lahir dan neonatus, nifas, dan kontrasepsi telah sesuai dengan rencana dan kebutuhan pasien. Diharapkan pelayanan kesehatan terus mempertahankan asuhan yang diberikan secara COC sehingga dapat meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak.

Item Type: Thesis ( Diploma Tiga (D3))
Uncontrolled Keywords: Asuhan kehamilan, Persalinan, Nifas, Bayi baru lahir, Keluarga berencana
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Midwivery Study Program
Depositing User: Dysa Putri Azizah S.IP
Date Deposited: 05 Jul 2024 06:32
Last Modified: 05 Jul 2024 06:32
URI: http://repository.itsk-soepraoen.ac.id/id/eprint/1903

Actions (login required)

View Item View Item