GAMBARAN PENGETAHUAN PRAJURIT TENTANG PENYAKIT ONYCHOCRYPTOSIS DI BATALYON ZIPUR 5 KOMPI C KECAMATAN KEPANJEN KABUPATEN MALANG

Kurniawan, Ahyunan Nico (2022) GAMBARAN PENGETAHUAN PRAJURIT TENTANG PENYAKIT ONYCHOCRYPTOSIS DI BATALYON ZIPUR 5 KOMPI C KECAMATAN KEPANJEN KABUPATEN MALANG. Diploma Tiga (D3) thesis, ITSK RS dr. Soepraoen.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (587kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (967kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (642kB)
[img]
Preview
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf

Download (722kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V - DAFTAR PUSTAKA)
BAB V.pdf

Download (516kB) | Preview
[img]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Onychocryptosis merupakan penyakit kuku yang ditandai oleh rasa nyeri kemerahan hingga bengkak ataupun timbulnya nanah yang disebabkan oleh kuku yang tumbuh memotong paronikium, onychocryptosis sering dijumpai di kalangan masyarakat diantaranya juga menyerang Tentara Nasional Indonesia (TNI). Penyebab kejadian onychocryptosis salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah pengetahuan penderita tentang pencegahan onychocryptosis itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan prajurit tentang penyakit onychocryptosis di Batalyon ZIPUR 5 Kompi C Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang. Desain penelitian ini adalah deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh Prajurit di Batalyon ZIPUR 5 kompi C sejumlah 125 prajurit. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan besar sampel 31 responden. Variabel yang diteliti adalah pengetahuan prajurit tentang penyakit onychocryptosis. Hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis univariat. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 8 Juli 2022. Hasil dari penelitian menunjukkan pengetahuan prajurit tentang onycocriptosis dari 31 responden sebagian besar memiliki pengetahuan kurang sebanyak 21 orang (68%), sebagian kecil memiliki pengetahuan cukup sebanyak 5 orang (16%). Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa usia, pendidikan, pernah tidaknya mendapatkan informasi, sumber informasi, ukuran sepatu, dan frekuensi mengganti kaos kaki dimungkinkan mempengaruhi pengetahuan prjurit tentang onycocriptosis. Berdasarkan penelitian ini, diharapkan responden untuk lebih meningkatkan personal hygiene, dan mencari informasi dari banyak sumber sehingga memiliki pengetahuan tentang cara pencegahan dan penanganan penyakit onycocryptosis.

Item Type: Thesis ( Diploma Tiga (D3))
Uncontrolled Keywords: Onychocryptosis, Prajurit, Pengetahuan
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Nursing Study Program
Depositing User: Anastasia Dhita S.IP
Date Deposited: 05 Jul 2024 02:37
Last Modified: 05 Jul 2024 02:37
URI: http://repository.itsk-soepraoen.ac.id/id/eprint/1736

Actions (login required)

View Item View Item