Jamil, Mokhtar and Laksono, Bayu Budi and Anggraini, Sella Nungki and Bagus K, Satria and Nurwinda, Siti (2021) PROGRAM PELATIHAN PERTOLONGAN PERTAMA PADA KEJADIAN CIDERA BAGI MAHASISWA KESEHATAN. Technical Report. ITSK RS dr. Soepraoen, Malang. (Unpublished)
|
Text
Abstrak.pdf Download (564kB) | Preview |
|
|
Text
Bab I.pdf Download (190kB) | Preview |
|
|
Text
Bab II.pdf Download (157kB) | Preview |
|
|
Text
Bab III.pdf Download (110kB) | Preview |
|
|
Text
Bab IV.pdf Download (342kB) | Preview |
|
|
Text
Bab V.pdf Download (536kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka & Lampiran.pdf Download (342kB) | Preview |
Abstract
Kecelakaan dan cedera adalah bagian dari kejadian sehari-hari, dan banyak dari cedera ini awalnya dirawat oleh orang yang tidak terlatih karena kurangnya penyedia layanan kesehatan lokasi kecelakaan. Kecelakaan dan cedera ini bisa menyebabkan konsekuensi serius jika tidak ditangani dengan benar. Oleh karena itu, menerapkan langkah pertolongan pertama yang benar adalah penting bagi korban dalam kasus darurat dan membantu meningkatkan hasil keseluruhan dari proses pertolongan pertama dalam keadaan darurat. Pertolongan pertama terdiri dari tindakan pengkajian dan implementasi penanganan yang dapat dilakukan oleh bystander atau korban dengan perlatan minimal atau bahkan tanpa peralatan medis. Mahasiswa termasuk dalam kelompok bystander awam tetapi bagi mahasiswa kesehatanm dapat digolongkan menjadi bystander terlatih. Mahasiswa yang selama aktivitas perkuliahannya akan sering menemui kasus kecelakaan yang maupun bencana. Fenomena yang terjadi adalah mahasiswa mempunyai keinginan yang besar untuk menolong. Mereka mempunyai kelebihan dalam hal tenaga dan kemampuan, tetapi sering tidak percaya diri dalam melakukan pertolongan pertama Beberapa faktor yang mempengaruhi adalah adanya orang lain yang dianggap bisa menolong, tidak percaya diri, mempunyai urusan lain yang harus diselesaikan. Dengan pelatihan pertolongan pertama dalam menangani cidera pada anggorta Denkesma, diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa dalam mengaplikasikan ilmu dan skillnya dalam menolong korban kecelakaan Konsep solusi dan rencana program peningkatan kemampuan pertolongan pertama pada cedera bagi anggota Denkesma. Program tersebut meliputi bidang SDM dan bidang sarana prasarana Metode yang dipakai melalui 1) Pendampingan dengan menfasilitasi/memberikan bimbingan, arahan dan terlibat langsung bersama mitra dalam menganalisis permasalahan dan merumuskan strategi (perencanaan sarana dan prasarana serta management). 2) Partisipasi yaitu mengikutsertakan mitra dalam memikirkan, merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasikan strategi pelaksanaan, 3) Penyadaran/Bina Lingkungan dengan sosialisasi dan promosi untuk mempengaruhi para pemangku kepentingan agar memberikan dukungan 4) Pendidikan dan Pelatihan.
Item Type: | Monograph (Technical Report) |
---|---|
Divisions: | Nursing Study Program |
Depositing User: | Yacobus Sudaryono |
Date Deposited: | 03 Apr 2023 02:12 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 06:44 |
URI: | http://repository.itsk-soepraoen.ac.id/id/eprint/864 |
Actions (login required)
View Item |